Kamis, 30 Desember 2010

PEMAIN NATURALISASI TIMNAS INDONESIA ( the next irfan bachdim)

Demam timnas Indonesia sedang melanda.Tidak dapat dipungkiri pemain naturalisasi menjadi vitamin buat tim Indonesia. Selain ketrampilannya yang mumpuni juga punya wajah yang rupawan. Sekarang ini siapa yang tidak kenal Irfan Bachdim dan El loco Christian Gonzales.
Kedepan akan semakin banyak pemain yang akan dinaturalisasi. Jika mau ditelusuri, sebetulnya banyak pemain keturunan Indonesia yang kini bermain di luar negeri. Umumnya mereka bermain di Belanda. Hal ini tidak lepas dari pengaruh Belanda yang pernah menjajahIndonesia sebelum NKRI merdeka pada tahun 1945.




Kim jeffery Kurniawan
Pemain kelahiran 23 Maret 1990 ini merupakan Indo-Jerman
. Darah Indonesia mengalir dari sang ayah, Petrus Kurniawan yang merupakan anak dari Kwee Hong Sing, pemain Persija Jakarta dan Timnas Indonesia pada tahun 1950-an. Diketahui pula bahwa nenek Kim berasal dari Bandung dan kakek berasal dari Kudus. Pemain dengan nama lengkap Kim Jeffrey Kurniawan ini memulai karir saat usianya masih sangan muda, 6 tahun dengan bergabung dengan tim Karlsruher SC. Lama bermain di tim ini membuatnya semakin tertantang untuk berprestasi di Bundesliga.
Tapi cedera parah membuatnya harus absen cukup lama dan akhirnya menerima pinangan FC Heidelsheim sebagai pemain inti. FC Heidelsheim adalah klub Verbandsliga Nordbaden (satu level di bawah divisi 3 Bundesliga). Pemain kelahiran Mühlacker, kota kecil dekat Stuttgart bisa bermain di posisi bek sayap maupun gelandang. Pemain yang telah mencetak 2 gol musim ini sedang berada di Jakarta untuk mengurus proses naturalisasi untuk mendapatkan kewarganegaraan Indonesia.

 Alessandro Trabucco
Alessandro Trabucco, salah satu pemain calon pemain Tim Merah Putih hasil naturalisasi ternyata tidak begitu mengenal sepak bola Indonesia. Alessandro yang lahir di Bali pada 25 Juli 1994 ini memiliki ibu bernama I Gusti Ayu Kusumawardhani yang berasal dari Indonesia.
Sementara ayahnya yang bernama Massimiliano berasal dari Italia. Karena belum berumur 18 tahun, dia masih bisa menentukan kewarganegaraannya sendiri. Saat ini, Alessandro membela Cesena Allievi atau tim U-16.

masih banyak lagi yang masih menjadi calon pemain naturalisasi indonesia.diantaranya:
-Sergio Van Dijk

-Donovan Partosoebroto
-Jason Oost
semoga kalian berhasil mewarnai timnas indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar